Cara Flash Firmware Samsung Galaxy M30s SM-M307F

Download Firmware + Cara Flash Samsung M30s SM-M307F - Samsung Galaxy M30s merupakan sebuah smartphone canggih yang resmi diboyong ke Indonesia pada awal September 2019. Perangkat ini hadir mengusung spesifikasi yang jauh lebih tinggi dibandingkan pendahulunya Galaxy M30. Termasuk datang membawa chipset lebih baru berkecepatan tinggi, tiga kamera belakang dimana salah satu lensanya berkekuatan 48 megapiksel serta mengemas baterai berkapasitas super jumbo 6.000 mAh.

Disisi lain, untuk mengoperasikan Galaxy M30s, Samsung menggunakan sistem operasi Android Pie 9.0 yang dibungkus oleh tampilan One UI. Meski bukan yang terbaru saat ini, namun diharapkan semoga kedepannya M30s bakalan kebagian update Android Q. Nah, berbicara mengenai OS atau yang biasa kita kenal dengan istilah Firmware atau Stock ROM, saat ini OS yang ada didalam M30s sudah mengalami beberapa kali peningkatan / update.

Termasuk di dalamnya ada peningkatan performa, update patch security ke versi lebih baru, perbaikan beberapa masalah dan sebagainya. Update ini sendiri dapat dilakukan oleh penggunanya dengan beberapa cara, yakni melalui OTA (Settings > Software Update > Download and Install), Samsung Kies ataupun dengan cara flashing firmware.

Sehubungan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita tidak akan membahas semuanya, melainkan hanya akan fokus ke cara flash firmware Samsung Galaxy M30s saja. Namun sebelum lanjut, mungkin sebagaian dari kalian belum tau apa sebenarnya manfaat dari flashing ini.

Manfaat flash Firmware atau Stock ROM yang bisa didapatkan adalah dapat memperbaiki OS Android yang telah rusak, mengatasi bootlop, memperbaiki Custom Binary Blocked by FRP Lock Samsung, Menghapus Root (Unroot), upgrade / downgrade, mengatasi kamera gagal, lupa kunci pola, dan masih banyak lagi.

Cara Flash Firmware Samsung M30s

Sebelum melakukan proses flashing, silahkan siapkan beberapa peralatan tempur dan aplikasi yang diperlukan. Berikut daftar lengkapnya.

1. Alat dan Aplikasi

  1. Siapkan HP Galaxy M30s dengan nomor model SM-M307F dan sebuah Kabel USB original.
  2. Siapkan juga sebuah Komputer (Laptop/PC) yang mempunyai sistem operasi Windows.
  3. Download SAMSUNG_USB_Driver_Mobile.exe (35,1 MB) (Install dan restart komputer).
  4. Download ODIN3_v3.13.3.zip (2,47 MB) (ekstrak filenya menggunakan winrar / 7zip).
  5. Download Firmware Samsung M30s SM-M307F XID (Android Pie) (3,21 GB) (ekstrak juga filenya menggunakan winrar / 7zip sampai memiliki ekstensi .tar.md5).

2. Proses Flashing Firmware

Peringatan!
Silahkan gunakan tutorial ini hanya jika Anda yakin 100% tentang risiko akibat dari melakukan flashing HP Anda. AndroLite.com tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang disebabkan oleh penggunaan file beserta informasi yang ada di situs web ini.

Do With Your Own Risk (DWYOR)!
Step #1. Matikan smartphone dan masuk ke menu Downloading Mode. Caranya silahkan tekan tombol 'Power + Volume Bawah + Volume Atas' secara bersamaan selama 3-5 detik (hingga ada getaran) lalu lepaskan ketiganya. Selanjutnya tekan lagi tombol 'Volume Atas' untuk bisa masuk ke menu utama downloading mode.

Step #2. Jalankan aplikasi ODIN3 dengan cara klik kanan pada file ODIN yang memiliki ekstensi .exe dibelakang nama filenya, kemudian pilih 'Run as administrator' atau silahkan lihat gambar berikut.

Step #3. Hubungkan perangkat Galaxy M30s dengan komputer menggunakan kabel USB. Setelah terhubung, coba lihat di bagian 'Log' ODIN, apabila muncul pesan 'Added!!', berarti keduanya sudah terhubung dengan baik. Jika tidak ada, coba ganti kabel USB atau ganti dengan yang lain.

Step #4. Tahap berikutnya adalah klik tab 'Options' kemudian centang () kolom "Auto Reboot" dan "F. Reset Time". Sisanya biarkan saja kosong atau jangan dicentang.

Step #5. Lihat di sisi kanan ODIN, kemudian klik pada "AP" dan pilih firmware M30s yang sudah kalian ekstrak (ekstensi .tar.md5). Mengapa hanya memilih AP saja? Karena file firmware di atas adalah bersifat single jadi tidak perlu memilih lainnya untuk memasukkan satu persatu file.

Step #6. Proses berikutnya, silahkan tekan tombol 'Start' untuk memulai instalasi dan tunggu hingga prosesnya selesai. Jika pada aplikasi ODIN menunjukkan pesan PASS!!, berarti prosesnya bersahil, tetapi jika FAIL!!, berarti gagal.

Step #7. Ketika flashing berhasil, maka ponsel akan melakukan Restart / Reboot dengan sendirinya (otomatis). Biasanya tahap booting ini akan memerlukan waktu sekitar 3 sampai 5 menit, jadi silahkan tunggu sampai HP menyala dengan sempurna. Sembari menunggu, kalian sudah bisa mencabut kabel USB yang menghubungkan perangkat dengan komputer. Selesai.

Solusi Gagal Flashing Firmware

Bagaimana jika proses instalasi stock ROM / firmware gagal? Apa yang harus dilakukan? Apabila kalian mendapati kegagalan saat melakukan flashing, cobalah beberapa tips berikut.
  1. Pastikan ODIN dijalankan dengan cara Run as administrator.
  2. Perbarui Samsung USB Driver dan aplikasi ODIN ke versi teranyar.
  3. Cek firmware, apakah sudah sesuai dengan nomor model HP ataukah tidak.
  4. Install ulang Samsung USB Driver.exe dan restart komputer.
  5. Cek file firmware/ROM, pastikan tidak rusak (corrupt) setelah selesai di unduh.
  6. Cek port USB, jangan sampai bermasalah.
  7. Ganti kabel USB dengan yang baru.
  8. Baca secara teliti panduan di atas jangan sampai ada yang terlewatkan.
Setelah mencoba tips-tips di atas tetapi masih gagal, bisa jadi penyebab utamanya adalah kerusakan pada ponsel. Cobalah untuk memeriksakannya ke service center terdekat yang ada di tempat kalian.

Nah! itulah tutorial / panduan tentang Cara Flash Samsung Galaxy M30s SM-M307F. Semoga bermanfaat bagi kalian yang membutuhkan. Terima kasih telah berkunjung. Salam!