Download Firmware + Cara Flash Samsung M10 SM-M105G Android 10

AndroLite.com : Download Firmware (Stock ROM) + Cara Flash Samsung Galaxy M10 SM-M105G - Vendor smartphone asal Korea Selatan - Samsung kembali meluncurkan smartphone entry-level Galaxy M10 dengan menawarkan berbagai fitur unggulan dikelasnya. Ini adalah ponsel generasi baru dari keluarga M Series yang hadir dengan nomor model SM-M105G dan dioperasikan OS Android Pie v9.0 antarmuka One UI.

Tidak berselang lama setelah peluncurannya hingga saat ini, Samsung Galaxy M10 telah mendapatkan beberapa kali update perangkat lunak. Selain itu, ponsel ini juga telah mempunyai Stock ROM atau Firmware yang siap untuk digunakan.

Firmware ini sendiri selain dapat digunakan sebagai solusi untuk mengatasi bootlop (stack di logo), juga dapat digunakan untuk keperluan lainnya. Diantaranya memperbarui sistem operasi, kamera gagal Samsung, lupa kunci pola, memperbaiki custom binary blocked by FRP, hapus virus, hapus root, softbrick dan sebagainya.

Nah, bagi kalian yang ingin melakukan flashing firmware Samsung Galaxy M10 seri SM-M105G ini, berikut panduanya yang dilengkapi gambar agar lebih memudahkan dalam memahami prosesnya, ditambah link download gratis Stock ROM.

Cara Flashing Firmware Samsung Galaxy M10 SM-M105G

Sebelum melakukan flashing, tentu kita harus menyiapkan segala keperluan yang dibutuhkan, termasuk peralatan dan aplikasi. Apa saja itu, berikut daftar lengkapnya.

1. Alat dan Aplikasi

  1. HP Samsung Galaxy M10 model SM-M105G.
  2. Komputer berbasis Windows, baik PC ataupun Laptop.
  3. Kabel USB. Disarankan yang original.
  4. Unduh dan Install SAMSUNG_USB_Driver_Mobile.exe (35,1 MB) kedalam komputer, setelah itu lakukan restart.
  5. Download dan ekstrak software ODIN3_v3.13.3.zip (2,47 MB) dan simpan ditempat yang gampang ditemukan, misalnya di desktop.
  6. Unduh Firmware Samsung M10 SM-M105G XID (Android Q 10.0) (2,25 GB). Setelah selesai, ekstrak filenya menggunakan aplikasi winrar / 7zip sehingga menjadi ekstensi .tar.md5.
Jika semua bahan dan alat yang dibutuhkan sudah siap, selanjutnya adalah proses flashing firmware kedalam Samsung M10. Namun sebelum melakukannya, sangat dianjurkan untuk mem-backup ROM sistem. Ini untuk mengantisipasi terjadinya bootlop atau kegagalan dalam proses flashing.

2. Proses Flashing Firmware / Stock ROM

Peringatan!
Silahkan gunakan tutorial ini hanya jika Anda yakin 100% tentang risiko akibat dari melakukan flashing HP Anda. AndroLite.com tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang disebabkan oleh penggunaan file beserta informasi yang ada di situs web ini.

Do With Your Own Risk (DWYOR)!
Step #1. Matikan ponsel hingga off total. Setelah itu masuk ke "Downloading Mode" dengan cara menekan tombol "Volume Atas + Volume Bawah + Power" secara bersamaan sampai terasa ada getaran. Tekan lagi tombol "Volume Atas".

Step #2. Jalankan aplikasi ODIN dengan cara klik kanan pada ODIN3.exe dan pilih "Run as administrator".

Step #3. Hubungkan ponsel ke komputer menggunakan kabel USB. Apabila keduanya sudah terhubung dengan baik, maka akan ada pesan "Added!!" pada tab "Log" ODIN. Namun jika tidak ada, cobalah untuk memindahkan kabel USB ke port lain atau ganti dengan yang lainnya.

Step #4. Klik tab "Options" pada ODIN, kemudian centang () pada kolom "F. Reset Time" serta "Auto Reboot".

Step #5. Klik tombol "AP" yang ada disamping kanan ODIN. Setelah itu cari dan pilih firmware yang sudah berekstensi .tar.md5 (bukan .zip/.rar) dan pilih "Open".

Step #6. Silahkan klik tombol "Start" untuk memulai flashing firmware dan tunggu hingga prosesnya selesai. Jika pemasangan berhasil, maka ODIN akan menunjukkan pesan PASS!! dan FAIL!! jika gagal.

Step #8. Ketika proses flashing berhasil, maka ponsel akan melakukan Restart / Reboot secara otomatis. Pada tahap ini kalian sudah bisa mencabut kabel USB dan tunggu hingga HP menyala secara sempurna. Selesai.

Ringkasan Flashing Firmware

  1. Turn Off ponsel hingga mati total.
  2. Masuk ke menu "Downloading Mode" dengan menekan tombol "Power + Vol Up + Vol Down" dan lanjutkan menekan "Volume atas".
  3. Sambungkan perangkat Galaxy M10 ke Komputer menggunakan kabel USB.
  4. Klik kanan pada software ODIN3.exe dan pilih "Run As Administrator".
  5. Buka tab "Options" ODIN3 kemudian centang "F. Reset Time" dan "Auto Reboot".
  6. Klik tombol "AP" lalu cari dan pilih firmware berekstensi .md5.tar.
  7. Klik "Start" untuk memulai proses flashing dan tunggu hingga selesai.
  8. HP akan melakukan reboot otomatis dan tunggu hingga menyala sempurna.
  9. Selesai.

Solusi Jika Gagal Flashing Firmware

Jika kalian mengalami kegagalan dalam proses flashing stock ROM atau Firmware Samsung Galaxy M10 SM-M105G ini, cobalah untuk mengatasinya dengan beberapa tips di bawah ini.
  1. Baca dengan teliti langkah-langkah proses flashing di atas, jangan sampai ada yang terlewatkan.
  2. Tukar kabel USB dengan yang lain atau pindahkan ke port lain.
  3. Cek kabel dan port USB, jangan sampai goyang.
  4. Cek file firmware, jangan sampai rusak (corrupt).
  5. Install ulang Samsung USB Driver.exe, kemudian restart komputer.
  6. Periksa file firmware, apakah sudah sesuai dengan model ponsel ataukah tidak.
  7. Update tool Samsung USB Driver dan aplikasi ODIN ke versi baru.
  8. Pastikan ODIN3 berjalan sebagai Run as administrator.
Apabila semua tips diatas sudah kalian lakukan, selanjutnya coba mulai ulang flash ROM. Tetapi apabila masih gagal, bisa jadi disebabkan karena HP sudah rusak dan membutuhkan penanganan khusus (service).

Demikianlah panduan tentang bagaimana cara flashing firmware Samsung Galaxy M10 SM-M105G XID Indonesia pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung. Salam!