Nokia 5310 (2020) : Harga Januari 2021, Spesifikasi Lengkap

Nokia 5310 XpressMusic 2020 - SPESIFIKASI


PonselNokia 5310 XpressMusic (2020)
Tahun RilisJuli 2020
Harga PerdanaRp599.000
Harga BekasRp350 ribu ~ Rp450 ribu

BODI
Ukuran123.7 x 52.4 x 13.1 mm
Bobot88.2 gram
MaterialPlastik
WarnaPutih/Merah, Hitam/Merah

LAYAR
JenisTFT
Diagonal2,4 inci
Resolusi240 x 320 piksel; rasio 4:3; densitas 167 ppi

PLATFORM
OS-
ChipsetMediatek MT6260A
Internal16MB + 8MB RAM
EksternalmicroSD up to 32GB

KAMERA
BelakangVGA (0.2MP)
FiturLED Flash

BATERAI
JenisNon-removable Li-Po
Kapasitas1.200 mAh

KONEKTIVITAS
SIMDual SIM (Edge, GPRS)
Bluetooth3.0, A2DP
USBmicroUSB 1.1
Radio FM
3.5mm jack


Baca juga : Spesifikasi dan Harga Realme 6

Nokia 5310 XpressMusic 2020 - PREVIEW


Ditengah gempuran smartphone canggih dengan fitur unggulan, HMD Global selaku pemilik Nokia secara diam-diam memperkenalkan ponsel jadul teknologi terkini. HP Tersebut tidak lain adalah Nokia 5310 (2020).

Ya, bisa dikatakan bahwa Nokia 5310 merupakan versi "reborn" Nokia 5310 XpressMusic yang populer di era 2000-an. Meski tidak secanggih smartphone android masa kini, tetapi ponsel ini bisa jadi akan menjadi feature phone idaman bagi konsumen yang lebih memilih ponsel biasa ketimbang smartphone.

Sama seperti pendahulunya, HP ini dibekali beberapa fitur dasar pemutar MP3 yang ditujukan bagi konsumen yang hobi mendengarkan musik. Untuk kontrol pemutar seperti tombol play/pause, next, dan previous juga masih tetap disematkan, tepatnya di samping kanan ponsel.

Sementara di bagian kanan, dipasang tombol volume (up/down) yang juga dapat dijadikan pintasan untuk mengatur suara musik atau panggilan telepon. Kedua sisi yang memuat tombol-tombol tersebut mengusung konsep warna hitam-merah atau putih-merah yang menjadi identitas utama Noka XpressMusic.

Lalu dibagian hardware, HP yang mengusung layar 2,4 inci beresolusi 240 x 320 piksel ini dilengkapi chipset MediaTek MT6260A yang dipadankan dengan RAM 8MB dan memori penyimpanan internal berapasitas 12MB.

Walaupun kapasitas media penyimpanannya rendah, tetapi konsumen masih dapat memperluasnya dengan kartu MicroSD hingga 32GB. Jadi, file musik MP3 bisa disimpan lebih banyak di dalamnya.

Sementara untuk ketahanan 5310, Nokia membekalinya dengan baterai berkapasitas 1.200 mAh yang diklaim bisa bertahan hingga 30 hari dalam mode siap siaga dan panggilan suara hingga 20,7 jam.

Spesifikasi lainnya, terdapat sebuah kamera belakang dengan resolusi VGA atau 0.2MP, audio jack 3,5 mm, dual speaker stereo, dual slot SIM yang mendukung koneksi internet 2G, bluetooth 3.0 dan microUSB 1.1.

Baca juga : Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A11

Nokia 5310 XpressMusic (2020) - HARGA INDONESIA


Nokia 5310 XpressMusic (2020) yang hadir dalam dua varian warna campuran, yakni Black/Red dan White/Red ini secara resmi dipasarkan di Eropa pada April 2020 lalu yang dipatok seharga 40 EURO atau sekitar Rp679.000.

Namun ketika masuk ke Indonesia pada awal Juli 2020 untuk pertama kalinya, HMD Global mematok harga lebih murah dibandingkan di Eropa, yakni dijual seharga Rp599.000 saja. Saat ini, Nokia 5310 2020 sudah tersedia di berbagai toko online yang ada di Indonesia dan untuk setiap pembelian, pelanggan akan mendapatkan bonus berupa layanan garansi.

Harga Nokia 5310 (2020) Terbaru Januari 2021

TOKOHarga
EraspaceRp519.000
BlibliRp529.000
ShopeeRp529.000
LazadaRp545.000
TokopediaRp549.000
JD.idRp549.000
HARGA RESMI
Nokia StoreRp599.000

Baca juga : Spesifikasi dan Harga Terbaru Nokia 5.3 di Indonesia